23 September 2023

TeknoVue

Just Another Review Site…..

ASUS Luncurkan Smartphone Android Baterai Besar Zenfone 4 Max Pro ZC554KL

2 min read
Smartphone Android ASUS Zenfone 4 Max Pro ZC554KL menggunakan baterai besar dan kamera ganda dibagian belakangnya.

TeknoVue, Jakarta – Setelah ASUS sukses dengan smartphone Android yang memiliki baterai besar dengan nama Zenfone Max, kali ini perusahaan asal Taiwan ini meluncurkan generasi ketiganya. ASUS meluncurkan Zenfone 4 Max Pro ZC554KL pada klub Hard Rock Cafe Pacific Place pada yanggal 7 September 2017. Namun ternyata, ASUS telah menambahkan feature menarik yang ada pada smartphone ini.

Pada sisi baterai yang memiliki kapasitas 5000 mAh, ASUS mengklaim bahwa mereka memiliki teknologi yang mampu membuat baterainya memiliki daya hidup dua kali lipat berkat teknologi Power Master. Selain itu, pada smartphone ini juga telah memiliki kemampuan untuk mengisi baterai perangkat lain dengan arus sampai 1000 mA. Dengan kapasitas seperti ini, ASUS Zenfone 4 Max Pro mampu bertahan pada kondisi standby hingga 46 jam pada jaringan 4G.

Untuk spesifikasi dari Zenfone 4 Max Pro ZC554KL adalah sebagai berikut

SoC Snapdragon 430
CPU 8 core Cortex A53 1,4 GHz
GPU Adreno 505
RAM / Internal Storage 3 GB / 32 GB dengan microSD sampai 128 GB
Layar 5,5” 720P IPS
Baterai 5000 mAh
Sistem Operasi Android Nougat 7 dengan ZenUI 4
Kamera Depan: 16 MP , Belakang: 16 MP + 5 MP

Zenfone 4 Max Pro ZC554KL juga telah menggunakan ZenUI versi 4.0. Hal tersebut membuat smartphone dari ASUS ini dapat menggunakan feature Twin App yang bisa membuat pengguna memakai dua aplikasi yang sama secara bersamaan. Selain itu pada ZenUI 4.0 juga membuat aplikasi dapat loading lebih cepat dibandingkan dengan versi sebelumnya. Smartphone ini juga menggunakan dua buah kamera pada bagian belakangnya.

ASUS menjual Zenfone 4 Max Pro ZC554KL dengan harga Rp. 2.999.000, lebih murah dari sang pendahulu yang dibuka pada harga Rp. 3.099.000. Produk ini pun juga sudah tersedia dipasaran sehingga dapat langsung ditemukan pada toko-toko smartphone.

Tinggalkan Komentar Anda

Tulis komentar di sini