25 September 2023

TeknoVue

Just Another Review Site…..

Xiaomi Luncurkan Redmi 5 dan Redmi 5 Plus

2 min read
Lagi, dua smartphone dengan harga murah diluncurkan oleh Xiaomi

TeknoVue, Jakarta – Setelah menggebrak pasar dengan meluncurkan Xiaomi Redmi 5A tahun lalu, mereka pun membuka tahun 2018 dengan meluncurkan smartphone baru lagi. Kali ini, perusahaan asal Cina yang sudah menjadi nomor urutan nomer empat di dunia tersebut pun sudah menggunakan standar baru. Xiaomi mengumumkan kehadiran dua smartphone baru tersebut pada CGV Blitz Grand Indonesia bertepatan dengan hari Valentine, 14 Februari 2018.

Dua smartphone yang diluncurkan adalah Redmi 5 dan Redmi 5 Plus. Kedua smartphone ini sudah menggunakan layar memanjang dengan rasio 18:9.  Redmi 5 dan Redmi 5 Plus menggunakan kamera belakang 12 Megapixel dengan sensor besar berukuran 1.25μm-pixel. Kedua smartphone juga dilengkapi oleh kamera depan 5 Megapixel dengan bukaan f/2.2. Untuk beberapa negara, Redmi 5 Plus dikenal dengan nama Redmi Note 5.

Kedua smartphone tersebut memiliki spesifikasi sebagai berikut

Smartphone Redmi 5 Redmi 5 Plus
SoC Snapdragon 450 Snapdragon 625
CPU 8x Cortex A53 1.8 GHz 8x Cortex A53 2 GHz
GPU Adreno 506 Adreno 506
RAM/Storage Internal 2 GB / 16 GB atau 3 GB / 32 GB 4 GB / 32 GB atau 4 GB / 64 GB
Layar IPS 5,99” 1440×720 18:9 IPS 5,9” 2160×1080 18:9
Kamera utama / depan 12 MP / 5 MP 12 MP / 5 MP
Baterai 3300 mAh 4000 mAh
Sistem Operasi Android Nougat 7.1.2 MIUI 9 Android Nougat 7.1.2 MIUI 9
Dimensi 151 x 72.8 x 7.7 mm 158 × 75.5 × 8.1 mm
Bobot 157 gram 180 gram
Harga Rp. 1.699.000 dan Rp. 1.899.000 Rp. 2.199.000 dan Rp. 2.699.000

Kedua smartphone ini akan dijual oleh Xiaomi pada tanggal 22 Februari 2018, tentunya dengan melalui metode yang selama ini mereka gunakan, flash sale.  Untuk jadwal flash sale-nya, dapat dilihat di bawah ini

Konfigurasi Online Offline Tanggal & Waktu Harga
Redmi 5: 2+16 JD Authorized Mi Store (22/2) – 11.00 Rp1,699,000
Redmi 5: 3+32 Lazada Authorized Mi Store (22/2) – 11.00 Rp1,899,000
Redmi 5 Plus: 3+32 Lazada, JD, Shopee Authorized Mi Store (22/2) – 11.00 Rp2,199,000
Redmi 5 Plus: 4+64 -Lazada

-Lazada, JD, Shopee

Authorized Mi Store (22/2-20/3) 11:00

(21/3)  – 11.00

Rp2,699,000

Tinggalkan Komentar Anda

Tulis komentar di sini