Hands On ASUS Zenfone 5: Telah Hadir di Indonesia!
1 min read
TeknoVue, Jakarta – Mungkin para pembaca akan berkata, ASUS sepertinya mendominasi media teknologi pada tahun 2018 ini. Memang benar, beberapa hari belakangan ini, perusahaan asal Taiwan ini memang menggelontorkan banyak produk mereka. Setelah meluncurkan smartphone Android Max Plus M1 dan Max Pro M1, ASUS bakal mengeluarkan lagi sebuah smartphone flagship yang sudah lama ditunggu-tunggu.
Smartphone tersebut tidak lain adalah ASUS Zenfone 5. Yup, smartphone yang pernah diejek karena menggunakan notch sebagai desain mereka dibilang mengikuti iPhone X. Padahal, vendor lainnya pun juga melakukan hal yang sama dan mencetak penjualan yang tinggi. Mungkin itulah harapan ASUS untuk menjual smartphone flagship mereka tersebut di Indonesia, setelah Zenfone 4 absen hadir.
ASUS berencana meluncurkan smartphone ini pada tanggal 17 Mei 2018. Smartphone ini mengandalkan kamera dengan sensor buatan Sony dengan IMX 363. Selain itu, ASUS Zenfone 5 juga memiliki feature overclocking otomatis dengan nama AI Boost. Hal ini membuat ASUS Zenfone 5 menjadi smartphone dengan SoC Snapdragon 636 terkencang yang ada di dunia. Uniknya, melewati dua benchmark Antutu, ASUS Zenfone 5 tidak mengalami panas!
Untuk melihat hand-on yang TeknoVue lakukan, mari kita lihat saja video berikut ini
https://www.youtube.com/watch?v=6ERkAHaPu9c?rel=0&autoplay=1